-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Pencarian Korban Hilang di Parangtritis Dilanjutkan Hingga Malam

    07/12/23, 20:04 WIB Last Updated 2023-12-07T13:04:30Z

    Bantul, Kabar Jogja – Proses pencarian M (14) warga Sampang, Madura, yang hilang di pantai Parangtritis Kamis (7/12) terus dilakukan hingga malam hari.


    Koordinator Satlinmas Rescue Wilayah Operasi III Pantai Parangtritis, M Arief Nugraha mengatakan Kamis sore ini tim penyisir kembali terjun untuk melakukan pencarian korban ke tengah.


    “Pencarian terus kita lakukan hingga malam hari nanti, kisaran sampai pukul 22.00 WIB. Tim akan melakukan penyisiran hingga ke Kalimati (arah timur),” jelasnya.


    Dalam laporan resmi, kronologi terseretnya ombak Anwar bermula dari kedatangannya bersama rombongan pelajar ke Pantai Parangtritis pukul 09.30 WIB.


    Total jumlah rombongan adalah 58 orang  yang terdiri dari 43 siswa dan 15 pendamping


    Setelah sesi foto bersama. Korban bersama dengan dua teman lainnya bermain air.


    “Mereka berenang di area palung laut. Sehingga ketika ombak besar datang, ketiganya terseret ke tengah. Kejadian tercatat pukul 10.00 WIB,” lanjut Arif.


    Petugas yang mengetahui kejadian melakukan pertolongan dan berhasil menyelamatkan dua teman korban. Sedangkan Anwar terseret ombak dan dinyatakan hilang.


    “Dalam upaya pencarian korban, tim menggunakan papan surfing dan menebar jaring gadog,” terangnya. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close