-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Ratusan Lampu Penerangan Jalan Dipasang di Jalur Wisata

    28/10/19, 10:08 WIB Last Updated 2019-10-31T02:15:50Z
    GUNUNGKIDUL, KabarJogja.ID - Pemerintah Kabupaten Gunungkidul akan melakukan pemasangan ratusan lampu penerangan jalan (LPJ) pada akhir 2019 ini. Khususnya di jalur-jalur wisata, supaya bisa memudahkan akses saat malam hari bagi pengakses jalan.

    Kepala Bidang LPJU Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul Elly Siswanto mengatakan pemaasngan PJU salah satu titiknya yakni di jalur Playen-Mulo dan jalur menuju kawasan Pantai Selatan.

    Dikatakannya, saat ini proses pelelangan sudah selesai tinggal pelaksanaanya. "PJU listrik telah dipasang tiang tinggal pemasangan lampu dan jaringan," kata Elly Siswanto saat dihubungi Minggu (27/10).

    Sebanyak 144 LPJ yang akan dipasang rinciannya yakni PJU listrik 50 buah dan PJU tenaga surya 36 buah. Kemudian bantuan dari Dishub Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebanyak 55 buah di jalan provinsi diperkirakan selesai pada November 2019.

    Dalam pemeliharannya, memang kewenangan dibagi yakni untuk jalan nasional merupakan kewenangan Kementrian Perhubungan Nasional, jalan provinsi dengan Pemda DIY. Sedangkan untuk jalan kabupaten kewenangan dari Pemkab.

    Camat Tanjungsari Rachmadian menambahkan ada beberapa titik jalu di wilayahnya yang masih minim penerangan. Seperti arah selatan Desa Karangasem-Mulo menuju pantai. Kemudian alas Mojojerit perbatasan Kecamatan Semanu dan Tanjungsari.

    "WIlayah kami merupakan jalur wisata pantai. Harapannya lampu PJU bisa segera dipasang," ucapnya.(Rxh)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close