-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Danlanud Adisutjipto kunjungan ke Bandara YIA

    08/03/22, 23:08 WIB Last Updated 2022-03-08T16:08:05Z


    Kulon Progo, Kabar Jogja - Dalam rangka memperkuat sinergitas antar kedua lembaga, Komandan Lanud Adisutjipto Marsma Azhar Aditama D melaksanakan kunjungan ke Bandara Internasional Yogyakarta. 


    Kunjungan ini menggunakan Pesawat Cessna L-1803, dan disambut oleh PTS. General Manager YIA Marsma TNI Agus Pandu Purnama beserta jajaran, Selasa (8/3/2022).


    Dalam kunjungannya, Komandan Lanud Adisutjipto Yogyakarta,  Marsma TNI Azhar Aditama D, menyampaikan kekaguman pada bangunan megah, modern, dan juga indah yang disuguhkan oleh Bandara Internasional Yogyakarta. 


    “Kami speechless dengan keistimewaan bandara ini. Selain dilengkapi dengan segala fasilitas layanan penerbangan terbaik, kami sangat terkesan dengan apa yang disuguhkan oleh YIA mulai dari pintu masuk, pintu kedatangan, hingga area publiknya. Kami kagum karena YIA menjadi bandara sekelas bandara dunia. Dan tentunya ini menjadi kebanggaan masyarakat," ujar Danlanud Adisutjipto. 


    Senada dengan Danlanud Adisutjipto, PTS. GM YIA, Marsma TNI Agus Pandu Purnama menyambut dengan baik atas kunjungan tersebut.


    "Kami menyampaikan apresiasi juga kepada Lanud Adisutjipto atas segala dukungannya kepada kami, khususnya di Bandara Adisutjipto Yogyakarta. Semoga apa yang kita upayakan bersama dalam mewujudkan koordinasi, kolaborasi, dan komunikasi, dapat terus berjalan dengan baik dan solid,” terang PTS.GM YIA.


    Selain berdiskusi, Danlanud Adisutjipto berkesempatan meninjau beberapa lokasi yang ada di Bandara Internasional Yogyakarta diantaranya area kedatangan dan keberangkatan, area Hold Baggage Screening (HBS), serta Stasiun Kereta Api Bandara YIA. (*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close