-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    KAI Daop 6 Salurkan Bantuan Bibit Pohon Senilai Rp 200 Juta di Temanggung

    31/01/22, 23:25 WIB Last Updated 2022-01-31T16:25:39Z


    Yogyakarta, Kabar Jogja - Senin (31/1), Executive Vice President  KAI Daop 6, Iwan Eka Putra, secara simbolis menyalurkan bantuan 18.000 batang pohon senilai Rp 200 juta. 


    Kegiatan ini merupakan perwujudan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) KAI tahun 2022 dalam program Bantuan Pelestarian Alam Penghijauan Sabuk Gunung di Kabupaten Temanggung. 


    Bantuan diterima langsung Bupati Temanggung, H. M. Al Khadziq di Pendopo Kantor Bupati Temanggung, dan disaksikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Temanggung, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Temanggung serta Tim Relawan konservasi Gunung Sindoro-Sumbing-Prau.


    "Bantuan Penghijauan Sabuk Gunung Temanggung ini merupakan lanjutan dari bantuan TJSL di tahun 2021. Hal ini menunjukkan bahwa KAI selalu konsisten dalam mendukung program pelestarian lingkungan dan pro aktif menyukseskan program BUMN Hijaukan Indonesia," papar Iwan saat memberikan sambutan. 


    Selanjutnya, Iwan berharap agar bantuan ini mampu memberikan dampak positif terhadap pelestarian dan kelestarian lingkungan di Sabuk Gunung Sindoro-Sumbing-Prau.


    Sementara itu, Bupati Temanggung,H.M. Al Khadziq sangat mengapresiasi konsistensi KAI dalam memberikan bantuan secara berkelanjutan. 


    Menurutnya, penanaman tahap pertama pada tahun 2021 sudah terlaksana yang dibantu Tim Relawan Temanggung. Adapun sistem penanaman sudah disesuaikan dengan  musim tanam sehingga diharapkan akan berhasil untuk terus hidup. 


    Selain itu, Khadziq menambahkan bahwa teknik pelaksanaan penanaman disesuaikan dengan komoditi dan lahan warga sehingga dapat dibudidayakan dengan baik. 


    Harapannya, dengan adanya penghijauan agar bermanfaat untuk menjaga mata air serta konservasi hutan secara berkelanjutan.


    Adapun bantuan yang diberikan diwujudkan untuk pengadaan bibit tanaman konservasi dengan rincian 8.000 bibit tanaman bambu, 5.000 bibit tanaman beringin.


    Kemudian 5.000 bibit tanaman aren sebagai sarana rehabililitasi lingkungan dalam bentuk konservasi tanah dan air dengan lokasi penanaman adalah Lereng Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, dan Lereng Gunung Prau yang meliputi 11 Kecamatan di Kabupaten Temanggung. (*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close