-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Menuju Transformasi Digital, Bantul Kenalkan ‘SINOMAN TIBAN’

    23/11/23, 20:09 WIB Last Updated 2023-11-23T13:09:38Z

    Bantul, Kabar Jogja – Berupaya mewujudkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), Bantul menghadirkan sistem yang mengelola teknologi informasi dan komunikasi secara terpadu dan berkelanjutan.


    Digawangi Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Bantul, aplikasi baru ini dinamakan Sistem Informasi Manajemen Layanan dan Pengetahuan Menuju Transformasi Digital Bantul (SINOMAN TIBAN).


    “SINOMAN TIBAN merupakan sebuah sistem yang mengelola pengetahuan untuk mendukung transformasi digital di Bantul. Aplikasi untuk meningkatkan aksesibilitas, pengelolaan, dan pemanfaatan aset intelektual,” jelas Kepala Diskominfo Bantul, Bobot Ariffi’ Aidin, Kamis (23/11).


    Dengan SINOMAN TIBAN, Bantul berupaya membangun sistem informasi yang mendukung implementasi SPBE khususnya pada aspek manajemen data dan layanan data terbuka yaitu Portal Data Bantul.


    Bupati Abdul Halim Muslih, mengatakan transformasi digital Bantul bertujuan meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam penyelenggaraan pemerintahan.


    “Aplikasi ini juga harus mampu menyediakan akses mudah dan cepat terhadap informasi yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan; dan mempercepat transformasi menuju pemerintahan yang berbasis elektronik,” terangnya. 


    Melalui SPBE, pemerintah daerah dituntut menerapkan transformasi digital guna mempercepat proses pengambilan keputusan. 


    Berdasarkan definisinya, SPBE adalah sebuah penyelenggaraan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi informasi untuk memberikan pelayanan kepada publik, masyarakat, maupun pemerintah.


    SINOMAN TIBAN dan Portal Data Bantul versi 3.0 yang diluncurkan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam mendukung implementasi SPBE. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close