-->
  • Jelajahi

    Copyright © KabarJogja.ID - Kabar Terkini Yogyakarta
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Di Gedung Barunya, UWMY Wisuda 162 Mahasiswanya Untuk Kali Pertama

    03/09/22, 16:13 WIB Last Updated 2022-09-03T09:13:51Z

    Sleman, Kabar Jogja –Universitas Widya Mataram Yogyakarta (UWMY) untuk pertama kalinya menggelar acara wisuda di pendopo agung kawasan kampus terpadu yang baru dibangin di Sleman. Sebanyak 162 mahasiswa diwisuda hari ini, Sabtu (3/9).


     “Wisuda periode ke-61 ini menjadi momentum bersejarah untuk UWM. Bertepatan usia ke-40, UWM bisa memiliki kampus baru dan mewisuda sebanyak 162 mahasiswa untuk pertama kalinya dan siap untuk kegiatan akademik,” kata Rektor UWMY Edy Suandi Hamid.


    Kepada para wisudawan Edy meminta mereka untuk menyongsong harapan-harapan baru, nilai-nilai baik yang sudah ada dari kampus lama serta mewujudkan perubahan-perubahan yang lebih baik di kampus baru.


    Ia juga lulusan UWMY bisa mensinergikan ilmu pengetahuan yang diperoleh selama kuliah, dan problem-problem sosial dalam masyarakat. Keberhasilan sinergi ini adalah langkah besar dalam melengkapi ilmu pengetahuan sudah diperoleh.


    “Ini juga sebagai upaya mengaplikasikan kemampuan diri dengan cara bersinergi-kolaborasi dalam team melalui komunikasi yang baik, dan membiasakan diri berpikir kritis, logis, dan,” paparnya.


    Edy juga meminta para lulusan UWMY tidak berhenti menggagas ide-ide dan terus menumbuhkan sikap kreatif-inovatif. Bahkan melahirkan ide-pemikiran berisiko sekalipun dengan tetap memperhitungkannya secara matang haruslah dipegang.


    “Menumbuhkan kecerdasan emosi sehingga lahir empati yang memiliki kepedulian pada manusia dan kemanusiaan, itu menandakan sukses intelektual,” tegas Edy.


    162 sarjana yang hari ini diwisuda terdiri dari 20 orang lulus Prodi Manajemen, 16 orang Prodi Akuntansi, 1 orang Prodi Kewirausahaan, 80 orang Prodi Hukum, 15 orang Prodi Administrasi Publik, 2 orang Prodi Sosiologi, 8 orang Prodi Arsitektur, 16 orang Prodi Teknik Industri, dan 4 orang lulus Prodi Teknologi Pangan.


    Mulai dibangun sejak September 2021, gedung terpadu UWMY yang beralamatkan di Banyuraden, Gamping, Sleman memiliki luas 26.209 M2. Pembangunan tahap pertama yang sudah selesai memanfaatkan lahan 15.000 m2 untuk gedung rektorat tiga lantai seluas 2.520 M2 dan memiliki 24 ruangan. Kemudian ada pendopo seluas 32 x 33 meter dan taman seluas 5000 M2.


    Saat perkuliahan aktif, ruang-ruang kelas di lantai 3 gedung rektorat menjadi tempat kuliah mahasiswa. Sementara pada pembangunan tahap kedua, akan dibangun gedung perkuliahan 4 unit beserta fasilitas kampus, yaitu Sporthall dan Amphitheater, dan Religious Center.


    Momentum lainnya dalam prestasi pengembangan akademik. Fakultas Hukum, satu dari empat fakultas di universitas ini, membuka kuliah magister hukum, dengan konsentrasi hukum bisnis pariwisata, hukum kepolisian dan advokat, serta hukum keistimewaan DIY. (Tio)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    close